Picture of Admin  Bedah Solo
IJV Phlebectasia
by Admin Bedah Solo - Thursday, 10 May 2018, 06:08 PM
 

Phlebektasia vena jugularis interna merupakan kasus yang jarang ditemukan dimana pasien datang dengan keluhan adanya benjolan pada leher, benjolan bisa muncul bilateral maupun unilateral. Phlebektasia juga dikenal sebagai kista vena kongenital, dilatasi vena esensial atau ektasia vena. Patologi phlebektasia vena jugularis interna meliputi dilatasi sakular atau fusiform pada vena jugularis yang terlihat sebagai masa di leher yang lunak dan kompressibel, benjola ini akan semakin terlihat saat menangis, batuk, bersin, atau juga bisa dicetuskan dengan melakukan manuver valsava. Phlebektasia merupakan kelainan kongenital yang biasanya ditemukan pada anak-anak. Pada umumnya phlebectasia asimtomatik dan ditemukan secara tidak sengaja, dan sering terjadi misdiagnosa sebagai laringikel, dimana pada laringokel merupakan penyebab umum benjolan dileher yang akan membesar dengan manuver valsava pada anak-anak.1

Pada laporan kasus ini kami mempresentasikan pasien laki-laki dewasa dengan phlebektasia unilateral vena jugularis interna sebelah kiri. Kasus ini mendemonstrasikan sebuah kasus yang jarang terjadi, dimana pada umumnya kasus ini terjadi pada anak-anak namun pada kasus ini terjadi pada orang dewas. Lebih lanjut juga diketahui bahwa hanya ditemui 50 kasus phlebektasia vena jugulris interna pada literatur terbaru, dimana kebanyakan diantaranya terjadi pada anak-anak

Linkfulltext:

https://mega.nz/#!30sygLwJ!WZMKvE_PJJNZODbsbhIgnTjJY_DvnoL39VXsUs3kpgw

Website:
http://bedahfkuns-elearning.com/learning-system/mod/forum/discuss.php?d=292

Nama : Muhammad Luthfi Azizi, dr
Judul : IJV Phlebectasia
Pembimbing :
dr. Darmawan Ismail, Sp.BTKV


Pada
Hari/Tanggal :Jumat, 11 Mei 2018
Jam : 09.00 WIB
Tempat Ruang Pertemuan Bedah Anggrek IV

Penanya Wajib :
1.Ricky Masyudha,dr
2. Sitti Riri Hafsari , dr
3. Astri Hapsari drg